BIREUN -- Danrem 011/Lilawangsa Kolonel Inf Purmanto didampingi Dandim 0111/Bireuen Letkol Inf Amrul Huda berkunjung ke Makam Habib Abdurrahman Bin Alwi Al-Habsyi, seorang ulama Aceh, yang semasah hidupnya akrab disapa Habib Bugak, di Desa Bugak, Kecamatan Jangka, Kabuten Bireuen, Selasa (31/7/2018).
Kehadiran Danrem 011/Lilawangsa selaku
Dansatgas Oprasional Teritorial (Opster) TNI, dalam rangka meninjau pelaksanaan
kegiatan pekerjaan pembangunan pemugaran makam seorang Ulama Aceh, dan merupakan
bagian dalam kegiatan Operasi Teritorial (Opster) TNI tahun 2018 di Wilayah Kodim 0111/Bireuen,
yang secara resmi dibuka oleh Panglima Kodam Iskandar Muda (Pangdam IM) Mayjen
TNI Abdul Hafil Fuddin SH SIP MH, pada bulan Juni lalu, bertempat di Lapangan bola kaki Blang Asan, Kecamatan
Peusangan, Kabupaten Bireuen, sebut Dansatgas.
Dansatgas Opster TNI mengatakan, pelaksanaan
kegiatan Opster TNI di Wilayah Kodim 0111/Bireuen hingga sampai dengan saat ini
masih terus berlangsung pekerjaanya, termasuk pembangunan pemugaran makam
seorang Ulama Aceh dan kegiatan prasarana lainnya hingga selesai nantinya.
![]() |
Foto: Danrem 011/Lilawangsa Kolonel Purmanto beserta rombongan di tempat Makam Ulama Aceh Habib Habib Bugak, di Desa Bugak, Kecamatan Jangka, Kabuten Bireuen, Wilayah Kodim 0111/Bireuen. |
“TNI berkomitmen,
dalam kepeduliannya melalui Opster TNI akan terus berusaha mewujudkan kemanunggalan
TNI dengan Rakyat, yaitu membantu pemerintah dalam percepatan pembangunan
infrastruktur, khususnya di Kabupaten Bireuen”, pungkasnya.
Selain itu, Dansatgas mengungkapkan, dengan
adanya pelaksanaan kegiatan Oprasi teritorial TNI saat ini, baik kegiatan Fisik
diantaranya perbaikan/rehab Pemugaran Makam, Rumah,
Balai pengajian, Masjid/Meunasah maupun kegiatan Nonfisik seperti sosialisasi
penerimaan menjadi prajurit TNI, Penyuluhan pencegahan Narkoba, Wawasan
Kebangsaan, Hukum, Pertanian, Kesehatan dan kegiatan lainnya yang terus
dilakukan para prajurit TNI kepada masyarakat, diharapkan dapat memberikan
motivasi positif dan bermanfaat demi kesejahteraan bagi masyarakat, khususnya di
Kabupaten Bireuen, Wilayah Kodim 0111/Bireuen, harapnya.
Kegiatan tersebut turut
dihadiri diantaranya, Dandim 0111/Bireuen Letkol
Inf Amrul Huda, Kasi Intel Korem 011/LW Letkol Inf Suriya, Danramil
Bugak Kapten Inf Nanang, serta Tokoh masyarakat yang hadir. [Laung]
Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.