SINGKILTERKINI.NET, SUBULUSSALAM – Personel Kodim 0118/Subulussalam melaksanakan pengamanan Natal dan Tahun Baru (Pam Nataru) di sejumlah gereja serta pos pengamanan di wilayah Kota Subulussalam, Jumat malam (26/12/2025).
Pengamanan dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat Kristiani dalam melaksanakan ibadah Natal. Personel Kodim 0118/Subulussalam bersinergi dengan Polri, Satpol PP, dan unsur terkait lainnya guna memastikan seluruh rangkaian ibadah berjalan aman dan tertib.
Selain melakukan penjagaan di sekitar tempat ibadah, personel TNI juga melaksanakan patroli serta pengamanan di Pos Pelayanan dan Pos Pengamanan Nataru yang berada di sejumlah titik strategis. Langkah ini dilakukan untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan menjelang pergantian Tahun Baru 2026.
Salah satu personel Kodim 0118/Subulussalam, Serma Heri, mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga toleransi dan keamanan lingkungan.
“Keamanan bukan hanya tanggung jawab aparat, tetapi juga tanggung jawab kita bersama. Mari kita jaga keharmonisan dan saling menghormati antarumat beragama,” ujarnya.
Dengan pengamanan terpadu tersebut, situasi keamanan dan ketertiban di Kota Subulussalam selama perayaan Natal hingga Tahun Baru diharapkan tetap aman dan kondusif. (Pendim)

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.