-->

Babinsa Aktif Membantu Kesulitan Warga di Desa Kuala Baru Laut

REDAKSI

SINGKILTERKINI.NET,ACEH SINGKIL - Dalam rangka ikut mengurangi beban ekonomi masyarakat di desa binaannya, Babinsa Koramil 0109-05/Kuala Baru selalu aktif dan hadir mencarikan solusi dan menyelesaikan permasalahan yang ada di tengah-tengah warga desa.

"Permasalahan dan Kesulitan yang timbul di tengah masyarakat, terutama warga Desa Kuala Baru Laut yang akhir-akhir ini menjadi beban dan hambatan yaitu kurangnya pendapatan dan minimnya hasil tangkapan ikan yang menjadi sumber mata pencarian sebagian warga desa," ujar Serda Almusri yang bertugas sebagai Babinsa di Desa Kuala Baru Laut, Kecamatan Kuala Baru, Aceh Singkil, Minggu (15/1).

Serda Almusri menambahkan, kurangnya hasil tangkapan ikan ini berdampak kepada ekonomi masyarakat sehingga menimbulkan kurang gairahnya terhadap kegiatan dan acara-acara yang sudah agendakan di desa.

"Dalam mengantisipasi permasalahan tersebut, babinsa mengajak warga Desa Kuala Baru Laut bahu membahu dan bekerja sama dalam menghadapi permasalahan dengan cara saling membantu dalam memperbaiki jaring alat tangkap ikan dan mengedepankan gotong royong dalam melaksanakan acara di desa," tambahnya.

Diharapkan dengan saling bekerjasama dan pengertian warga, segala kesulitan dan permasalahan yang ada di desa dapat di tanggulangi bersama warga khususnya bagi warga Desa Kuala Baru Laut.

Sumber: Kodim 0109/Aceh Singkil
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini