-->

Babinsa Lae Gecih Bagi Sembako Untuk Warga Tidak Mampu

REDAKSI

SINGKILTERKINI.NET, ACEH SINGKIL - Babinsa Koramil 04/Simpang Kanan Kodim 0109/Aceh Singkil Sertu Tigor melaksanakan sambang ke warga kurang mampu di Desa Lae Gecih, Kecamatan Simpang Kanan, Kabupaten Aceh Singkil, Sabtu (03/09/2022).

Dalam kegiatan ini, Babinsa ikut membagikan sembako kepada warga yang tidak mampu. Bantuan itu dibagikan dalam rangka meringankan beban ekonomi warga.

Jauh hari sebelumnya, Babinsa telah mendata ada beberapa warga di Desa binaannya termasuk kriteria kurang mampu, selanjutnya Babinsa memberikan bantuan sembako kepada warga kurang mampu.

"Bantuan sembako ini, jangan dilihat isi maupun besarnya bantuan, namun dengan rasa peduli kepada warga binaan dapat meringankan beban kesusahan warga di desa binaan," ujar Sertu Tigor.

Dengan adanya bantuan tersebut, diharapkan hubungan baik yang selama ini sudah terjalin erat antara TNI dengan Rakyat tidak dapat dipisahkan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, serta dalam membangun kesejahteraan masyarakat di manapun prajurit TNI bertugas, serta dapat membantu meringankan beban hidup warga dimasa-masa yang sulit.

Sumber: Kodim 0109 Aceh Singkil
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini