-->

Calon Kepala Desa Lae Pinang Sampaikan Visi dan Misi

REDAKSI
Camat Singkohor Riki Yodiska saat menyampaikan kata Sambutan.

SINGKILTERKINI.NET, ACEH SINGKIL - Panitia Penyelenggara Pemilihan Keuchik (P2K) Kampung/Desa Lae Pinang, Kecamatan Singkohor, Kabupaten Aceh Singkil menggelar penyampaian Visi dan Misi Calon Keuchik/Kepala Kampung.

Kegiatan tersebut berlangsung di Gedung Pertemuan Kampung Lae Pinang, Kecamatan Singkohor, Kabupaten Aceh Singkil, Senin (28/10/2019) malam.

Hadir dalam kegiatan itu, Forkopincam Singkohor, Sekertaris kampung Lae Pinang beserta perangkat, Ketua dan Anggota BPG Kampung Lae Pinang, dan Ketua P2K beserta anggota Kampung Lae Pinang.

Dalam kegiatan ini turut hadir juga Babinsa dari Koramil 06/Singkohor Serka Rika Pranata serta Personil Polsek Singkohor Aiptu Nurkolis yang memonitoring kegiatan penyampaian visi misi ini dari awal sampai akhir.

Sekretaris Kampung Lae Pinang, Ali Aswan Sinaga saat menyampaikan kata sambutan.

Camat Singkohor Riki Yodiska dalam sambutannya mengatakan, bahwa penyampaian visi misi ini merupakan tahapan Pilkades serentak tahun 2019.

Camat Singkohor juga mengajak kepada para calon Kepala Desa dan pihak terkait untuk ikut serta mensukseskan Pilkades secara jujur dan rahasia.

"Jangan sampai dalam demokrasi kali ini membuat hubungan silaturahmi diantara para calon Keuchik kampung Lae Pinang menjadi putus," harapnya.

Sementara itu, Sekretaris Kampung Lae Pinang, Ali Aswan Sinaga mengatakan, bahwa penyampaian visi dan misi bertujuan untuk mensukseskan tahapan Pilkades Lae Pinang.

Salah satu calon kepala Desa saat menyampaikan visi dan Misi

Dia berharap siapapun yang terpilih menjadi Keuchik periode tahun 2019 - 2025 dapat menyatukan masyarakat tanpa memandang ras suku.

Dalam kesempatan itu, Ketua P2K Kampung Lae Pinang, Jasa Ijudin, mengatakan ketentuan dalam penyampaian visi misi meliputi, penyampaian visi misi oleh para calon Keuchik.

Kemudian kata Dia, dilanjutkan pertanyaan oleh Panelis
terkait penyampaian visi misi calon Keuchik berdasarkan nomor urut.

Adapun calon Keuchik/Calon Kepala Kampung Lae Pinang yang ikut dalam penyampaian visi dan Misi sebanyak 4 orang.

Keempat calon tersebut sesuai No urut yakni, Semianto (No urut 1), Nasmal (Nomor urut 2), Ramli (Nomor urut 3), dan Hartono (Nomor urut 4).

"Terimakasih kepada seluruh masyarakat yang hadir turut berpartisipasi serta menjaga keamanan kita dalam acara kegiatan penyampaian Visi misi calon Keuchik Lae Pinang," Jasa Ijudin.

Penulis  : Mahbub Husaini
Sumber : Singkil Terkini
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini